Daging yang diiris tipis seperti daging sukiyaki ini tak perlu dimasak terlalu lama. Hanya dengan waktu yang sebentar saja daging ini sudah matang karena potongannya yang sangat tipis. Seperti dijadikan tumis sukiyaki bumbu cincang berikut ini.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
300 gram daging sukiyaki
2 lembar daun salam
1 batang serai, ambil putihnya, memarkan
1 cm lengkuas, memarkan
1 1/4 sendok teh garam
1/2 sendok makan kecap manis
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
300 ml air
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Cincang Kasar:
5 buah cabai hijau besar
5 buah cabai merah besar
5 buah cabai rawit merah
3 siung bawang putih
5 butir bawang merah
Cara membuat:
- Panaskan minyak. Tumis bumbu cincang kasar, daun salam, serai, dan lengkuas sampai harum. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna.
- Tambahkan garam, kecap manis, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
- Tuang air sedikit-sedikit. Masak sampai matang dan empuk.
Untuk 6 porsi
Dilarang Promosi Blog, Spam, Hack dan yang berbau Negatif ConversionConversion EmoticonEmoticon