Cara Menjaga Kebersihan Lidah Sekaligus Mulut agar Sehat

Cara Menjaga Kebersihan Lidah
Cara Menjaga Kebersihan Lidah - Ketika membahas masalah mulut yang sehat, hal yang menjadi sorotan utama adalah gigi. Padahal ada bagian yang sangat penting yang harus mendapat perhatian juga, yaitu lidah.

Kebanyakan orang memang kurang memperhatikan masalah kebersihan lidah, padahal lidah  juga bisa menjadi faktor penyebab mulut menjadi bau.

Lidah yang kotor atau biasanya ditandai dengan adanya lapisan-lapisan
tipis yang berwarna putih dan itu biasanya menjadi penyebab mulut menjadi bau dan menjadi tempat berkumpulnya bakteri yang bisa membahayakan bagi kesehatan  gigi dan mulut.

Tentu tidak mau kan? lagi kumpul bareng sama teman-teman, ngobrol-ngobrol pas giliran kita ngomong teman menjauh karena aroma mulut yang membikin kurang bersahabat? Wah,,bisa membuat BT pasti. Sudah dijauhi teman karena kurang merawat badan terutama mulut, terus menanggung malu karena mungkin digodain sama teman-teman? wah, tidak kebanyang betapa BT-nya!

Nah, untuk menjaga kesehatan dan kebersihan mulut terutama lidah, Anda bisa melakukan cara-cara alami. Berikut cara menjaga kebersihan lidah dan mulut.
  1. Sikat gigi
    Menyikat gigi selain untuk menjadikan gigi bersih juga bisa dipakai untuk menyikat lidah sekaligus. Maka dari itu, sikat lah lidah ketika menyikat gigi dan pakailah sikat yang terbuat dari bahan yang lembut dan jangan menyikat terlalu keras.
  2. Pembersih lidah
    Selain memakai sikat gigi, alat pembersih lidah juga bisa dipakai. Di pasaran sekarang sudah banyak merk alat pembersih lidah yang bisa dipakai bahkan punggung pasta gigi sekarang ada yang bisa dipakai untuk membersihkan lidah. Gunakan secara perlahan untuk menyingkirkan lapisan putih pada lidah secara teratur dan perlahan-lahan agar tidak melukai lidah.
  3. Konsumsi makanan yang sehat
    Konsumsi makanan yang sehat seperti buah-buahan misalnya apel, strawberry, lemon, dan keju bisa membantu menjaga agar mulut dan gigi tetap bersih dan sehat.
  4. Jeruk nipis
    Selain khasiat-khasiat yang telah dipaparkan dalam artikel sebelumnya manfaat jeruk nipis juga bisa dipakai untuk mengatasi lapisan putih pada lidah. Caranya peras jeruk nipis dan ambil airnya lalu campur dengan sedikit baking soda. Selanjutnya gosokkan pada lidah secara perlahan lalu dilanjutkan dengan menyikat gigi dan bilas dengan air bersih.
  5. Berkumur
    Setelah kita makan biasanya selalu ada sisa-sisa makanan yang tertinggal di dalam mulut atau menyelip pada sela-sela gigi. Berkumur lah dengan air bersih setiap selesai makan karena itu dapat membantu membuang partikel-partikel sisa makanan yang bisa menjadi tempat menumpuk nya bakteri dan kuman.
  6. Cairan antiseptik
    Kebiasaan berkumur dengan cairan antiseptik setelah selesai gosok gigi juga bisa untuk mengatasi bau mulut dan menghilangkan lapisan putih dan karang pada gigi. Akan tetapi, perlu diingat juga pemakaian cairan ini juga jangan sering-sering karena akan membuat mulut menjadi kering dan jika mulut kering maka akan bisa menjadikan mulut semakin bau. 
  7. Yogurt
    Salah satu jamur yang menyebabkan lidah menjadi putih adalah jamur Candida dan yogurt adalah salah satu makanan yang bisa membunuh jamur serta mencegahnya datang kembali.
  8. Kunyit
    Selain manfaatnya yang bisa diambil  untuk kesehatan dan juga kecantikan, kunyit juga bisa menjadi bahan antiseptik sebagai obat pembersih lidah. Caranya campurkan bubuk kunyit dengan air atau bisa memarut kunyit dan ambil airnya lalu pakai unntuk berkumur. 

Demikian lah artikel tentang cara menjaga kebersihan lidah dan mulut agar terhindar dari berbagai macam masalah mulut. Karena mulut bisa menjadi sarang tumbuhnya berbagai macam penyakit. Maka dari itu, kesehatan dan kebersihan lidah merupakan hal yang sangat penting, sama seperti pentingnya kebersihan dan kesehatan gigi.

Jika Anda memiliki tips yang lain silahkan share di sini. Terima kasih!
Previous
Next Post »

Dilarang Promosi Blog, Spam, Hack dan yang berbau Negatif ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment