Sehat - 7 Cara untuk menjaga bulu mata tetap sehat



7 Cara untuk menjaga bulu mata tetap sehat
 - Mata adalah jendela hati. Mata yang cantik tentu akan membuat orang jadi lebih percaya diri. Demi menjaga kecantikan mata, kesehatan bulu mata pun harus diperhatikan. Anda tentu tidak ingin, kan, memiliki bulu mata yang mudah rontok dan terlihat tidak lebat? Ikuti tips menjaga kesehatan bulu mata dari All Women Stalk yang berikut ini.
1. Hindari memakai maskara setiap hari
Make up sehari-hari yang cantik tidak selalu mengharuskan Anda memakai maskara berlapis-lapis. Terkadang, dengan permainan warna eye-shadow yang cantik saja Anda sudah bisa tampil maksimal tanpa perlu bantuan maskara. Ini akan bisa membuat pori-pori bulu mata Anda bernapas dan akarnya pun jadi lebih kuat.
2. Hindari maskara tahan air
Anda pasti paham betapa sulitnya menghapus maskara yang tahan air. Anda memerlukan cairan pembersih make up yang betul-betul ampuh, dan tak jarang berharga mahal untuk bisa menghapusnya. Akhirnya, Anda harus mengulang-ulang proses membersihkannya, dan ini bisa membuatnya jadi rapuh. Oleh karena itu, jika memang Anda tidak betul-betul membutuhkannya, Anda tidak perlu memakai maskara tahan air.
3. Oleskan petroleum jelly sebelum tidur
Petroleum jelly alias vaseline sudah lama disebut-sebut bisa menumbuhkan bulu mata secara efektif, sehingga bisa membuatnya tampak lebih panjang dan lebat. Anda cukup mengoleskan satu kali pada tiap mata sebelum tidur untuk menjaga kelembapannya. Jangan gunakan terlalu banyak, ya, karena malah bisa menutup sirkulasi udara.
4. Coba serum bulu mata
Sekarang sudah banyak merek kosmetik yang mengeluarkan produk serum bulu mata. Produk ini bertujuan untuk memperkuat akar bulu mata, sehingga tidak akan jadi rapuh meskipun Anda sering memakai maskara. Serum ini terbukti efektif untuk menjaga kecantikan dan kesehatan bulu mata Anda. Namun jangan jadikan serum ini alasan untuk 'menyiksa' bulu mata dengan maskara waterproof, ya.
5. Selalu cuci tangan sebelum menyentuh bulu mata
Kulit sekitar mata lebih tipis dan sensitif daripada kulit wajah bagian lain. Sedikit kotoran atau kuman saja bisa membuatnya gatal atau bahkan membuat bulu mata Anda rontok. Jadi, selalu pastikan tangan Anda bersih sebelum melakukan perawatan pada bulu mata.
6. Jangan panaskan bulu mata
Banyak artis yang menyarankan untuk memanaskan bulu mata Anda ketika sedang dipasangi bulu mata palsu, agar bisa menempel lebih lama. Namun cara ini sebenarnya bisa merusak bulu mata Anda! Gunakan lem bulu mata palsu secukupnya dan tidak perlu memanaskannya, karena toh Anda nantinya juga akan melepasnya.
7. Hindari mencoba extensions
Bagaimanapun juga, yang namanya extensions pasti akan memberatkan akar dari bulu mata Anda. Sama halnya dengan rambut, yang lama-lama bisa rontok total jika Anda rajin melakukan hair-extensions, bulu mata juga bisa habis rontok gara-gara eyelash-extensions.
Syukuri bulu mata yang sudah Anda miliki sekarang dan hindari melakukan perawatan kecantikan yang malah akan membuatnya jadi rusak.
Previous
Next Post »

Dilarang Promosi Blog, Spam, Hack dan yang berbau Negatif ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment