Masakan - ONCOM GORENG TEPUNG BUMBU EBI

Oncom goreng tepung memang paling pas dinikmati selagi panas. Tak hanya cocok untuk pelengkap tapi pas juga dijadikan camilan di waktu senggang. Sajikan dengan cabai rawit hijau atau saus sambal botolan untuk cocolannya.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

Bahan:
400 gram oncom, potong 8x3x2 cm
100 gram tepung terigu protein sedang
50 gram tepung beras
15 gram tepung sagu
3 buah cabai rawit merah, diiris tipis
2 batang daun bawang, diiris halus
200 ml air es
minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus:
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar bubuk
2 cm kunyit, dibakar
3 butir kemiri, disangrai
1 sendok makan ebi, disangrai
1/2 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir

Cara membuat:
  1. Campur tepung terigu, tepung beras, tepung sagu, dan bumbu halus. Aduk rata.
  2. Masukkan air sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan cabai rawit dan ddaun bawang. Aduk rata.
  3. Celup oncom satu per satu ke dalam larutan tepung terigu.
  4. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang dan kering.


Untuk 20 buah

http://www.sajiansedap.com
Previous
Next Post »

Dilarang Promosi Blog, Spam, Hack dan yang berbau Negatif ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment