Kue - Resep Membuat Glazed Donat Seperti di Toko Donat

 
Foto: Copyright ThinkStockPhotos.com
Vemale.com - Glazed donat atau donat dengan icing yang biasa dijual di toko donat di mall juga bisa dibuat sendiri di rumah.
Berikut resepnya seperti dilansir allrecipes.com.
Bahan:
180 ml susu hangat
60 gram gula pasir
1/4 sdt garam
10 gram ragi
60 ml air hangat
400 gram tepung terigu protein sedang
65 gram mentega
2 telur
Bahan glazing:
250 gram gula bubuk
6 sdm susu cair
Cara Membuat:
1. Dalam sebuah mangkuk besar, masukkan susu hangat, gula dan garam. Aduk kemudian biarkan hingga dingin.
2. Setelah agak dingin, masukkan tepung dan aduk hingga rata serta tidak ada lagi sisa tepung yang menggumpal.
3. Di wadah kecil lain, rendam ragi dengan air (boleh air biasa atau air hangat, namun jangan air panas agar ragi tidak mati). Biarkan hingga ragi mengembang selama 5-8 menit. Kemudian masukkan pada adonan tepung tadi.
4. Tambahkan telur, mentega, dan uleni hingga semua bahan tercampur rata. Tambahkan tepung sedikit demi sedikit saat menguleni sampai adonan tidak lengket. Masukkan adonan ke dalam tepung, tutup dengan plastik atau handuk dan biarkan mengembang dua kali lipat selama 30-40 menit.
5. Kempiskan adonan kemudian cetak menjadi bulat-bulat. Panaskan minyak dan goreng donat sampai warnanya berubah menjadi keemasan. Diamkan hingga dingin.
6. Untuk glazing, campurkan gula dengan susu cair, kemudian aduk rata. Celupkan donat kemudian biarkan hingga kering.
Previous
Next Post »

Dilarang Promosi Blog, Spam, Hack dan yang berbau Negatif ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment