Berita Terkait
Puan mensyaratkan hal tersebut bisa terjadi asalkan perolehan suara dalam pemilihan legislatif (Pileg) mencapai lebih dari 20 persen.
“Penentuan calon tetap ada di tangan PDI Perjuangan. Karena dengan melihat suara kami Insya Allah ke depannya perolehan suara kami tetap suara mayoritas,” kata Puan, di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta, Selasa (15/4/2014).
Namun, Puan menerangkan, nama cawapres itu belum muncul. Sebab, saat ini masih dalam kajian internal partai dari seluruh provinsi di Indonesia.
Puan menambahkan, cawapres yang akan diusung dari PDI Perjuangan juga bukan merupakan nama yang diusulkan oleh sejumlah elemen, termasuk rekan koalisi. Katanya, nama-nama yang akan dijadikan cawapres akan ditentukan dengan melihat dinamika yang ada di daerah-daerah.
“Artinya bukan mengusulkan nama, tapi bagaimana kta lihat situasi dan kondisi terkait dinamika di wilayah mereka, berapa nanti perolehan suara di tingkat provinsi dan kabupaten dan kota di Indonesia,” terang Puan.
Dilarang Promosi Blog, Spam, Hack dan yang berbau Negatif ConversionConversion EmoticonEmoticon